Wednesday, August 13, 2014

Beberapa Pertimbangan Ketika Hendak Membuat Taman dengan Air Terjun | Jasa Taman Air Terjun di Solo

Jika anda berencana membuat taman dengan air terjun, tentunya jangan hanya memperhatikan nilai estetikanya saja. Namun ada beberapa pertimbangan lain yang harus benar-benar anda perhatikan agar taman yang anda buat tidak terkesan sempit dan tidak menyatu dengan bangunan. Selain itu, bahan dan kontruksi bangunan juga menjadi pertimbangan lain yang penting untuk menunjang taman anda. Selain pertimbangan-pertimbangan tersebut, ada baiknya jika anda memperhatikan beberapa hal di bawah ini.

1. Pemilihan Jenis Tanaman Hias

Meskipun jenis tanaman hias yang dipakai pada sebuah taman dapat dipilih sesuai dengan keinginan, hendaknya jangan memilih tanaman yang tidak sesuai jika digunakan pada taman dengan air terjun. Salah satu criteria tanaman yang cocok dengan taman ini adalah yang daunya tidak mudah gugur. Mengingat taman dengan air terjun biasanya selalu ditemani kolam ikan, tentu pemilihan tanaman yang daunya tidak mudah gugur dapat mencegah kolam dari kotoran daun. Daun yang jatuh ke dalam kolam akan mengganggu kelangsungan ikan yang ada di kolam tersebut. Bentuklah tanaman hias tersebut sehingga terlihat menyatu dengan bentuk taman, misalnya memotongnya dengan bentuk bulat seperti batu di sekitar taman dan sebagainya.

2. Sesuaikan Kedalaman dan Ukuran Kolam dengan Jenis Ikan

Kolam ikan menjadi hal yang wajib bagi anda yang menginginkan taman dengan air terjun. Jenis dan ukuran ikan tentu memerlukan ruang gerak yang berbeda pula. Sebaiknya anda membuat kolam dengan ukuran lebih besar dan lebih dalam jika anda ingin memelihara ikan dengan ukuran yang lebih besar. Namun jika anda hanya ingin memelihara ikan hias yang berukuran kecil, maka tak perlu besar dan dalam. Saat membangun kolam ikan tersebut, perhatikan filter kolam untuk menjaga kejernihan air kolam. Hal ini sangat penting untuk kebutuhan oksigen di dalam air. Filter yang baik akan membuat ikan yang anda pelihara sehat dan tidak cepat mati. Selain itu, filter kolam juga berfungsi mencegah perkembangan lumut serta menjaga agar air tidak cepat berubah menjadi hijau.

0 comments:

Post a Comment